Minggu, 29 Mei 2011
Pilkada Banten, Wahidin Halim Siap Akhiri Kekuasaan Atut
GlestRADIO.com - Jelang Pemilukada Banten 2011 yang akan digelar lima bulan lagi, Walikota Tangerang, Wahidin Halim mengatakan dirinya telah merasa terpanggil untuk memimpin kursi nomor satu di Banten.
"Nasib Banten ke depannya ditentukan oleh pemimpinnya. Saya tampil karena panggilan untuk memperbaiki keadaan yang ada. Kalau bukan saya, siapa lagi?" ucapnya, di Padang Golf Modernland, Cipondoh, Kota Tangerang .
WH sapaan akrab Wahidin Halim juga mengatakan saat ini masyarakat Banten telah terbungkam dan tidak bisa menyampaikan aspirasi dengan bebas karena selalu ada ancaman dan intimidasi.
"Saya ingin memajukan Banten. Ini komitmen yang sakral, daripada sekedar pertarungan politik," ujarnya.
Pria kelahiran 14 Agustus 1954 itu juga menegaskan dirinya siap membangun Banten dan maju mencalonkan diri sebagai Gubernur Provinsi Banten periode 2011 - 2016.
"Didukung atau tidak, diusung atau tidak. Saya sudah percaya diri untuk maju. Kalaupun kalah, setidaknya saya sudah berbuat sesuatu," tegasnya.
Selain itu, Wahidin Halim juga menilai sejak Banten Dikuasai Gubernur sekarang (Ratu Atut Chosiah, red) semakin tidak karuan. Pasalnya, menurut WH, sudah empat wilayah yang dikuasai keluarga besar Atut.
"Sudah kasat mata kok. Sudah empat daerah yang dikuasai, lalu kita dapat apa? Semua dikuasai untuk sebuah rezim. Jika ini dibiarkan terus, kita dapat apa?" ucapnya. (Aef)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar